5 Kesalahan Networking Yang Perlu Kalian Ketahui

 


LUMAJANGHACKTEAM - Networking adalah sebuah cara yang bisa kamu lakukan untuk saling bertukar informasi dan ide dengan beberapa orang yang memiliki profesi atau ketertarikan dalam bidang tertentu. Apa yang ada di pikiran kalian mengenai kata Networking? Bisnis Multi Level Marketing? memang benar kata NETWORKING sering dikaitkan dengan bisnis Multi Level Marketing. Tapi NETWORKING itu memiliki sebuah arti yang lebih baik dari sekedar Multi Level Marketing.

Ketika dilakukan dengan benar, networking merupakan sebuah kegiatan investasi yang bernilai dari segi waktu dan upaya terutama untuk seseorang yang sudah berprofessional.

Hal ini akan membantu kalian dalam menciptakan hubungan bisnis yang bernilai, mendapatkan feedback, meningkatkan karir, dan lain sebagainya.


Kali ini kita akan membahas apa aja sih kesalahan networking yang perlu kalian tau? Berikut adalah contoh-contoh nya


5 KESALAHAN NETWORKING YANG PERLU KALIAN KETAHUI


1. Mengajukan Pertanyaan Yang Sama

Bagian yang baik dari dari networking adalah berdiri di tengah keramaian.

Bagaimana ketika kamu mengajukan pertanyaan yang sama, pertanyaan yang sudah diprediksi karena sering diajukan semua orang? istilahnya seperti kamu disekolah terus kamu mau tanya tentang materi ke guru. Tapi materi itu sudah di tanyakan sebelumnya sama murid yang lain.

Terutama Anda mengajukannya kepada orang yang memiliki permintaan lebih seperti speaker atau peserta dengan profil yang tinggi.


2. Membangun Network Pada Saat Butuh Saja


Sekarang kebanyakan orang malas untuk membangun network sampai-sampai mereka merasa putus asa. Entah pada saat kehilangan pekerjaan, mencari karir baru, atau yang lain.

Bukanlah hal yang mudah untuk memprioritaskan networking ketika kamu tidak memiliki goal yang spesifik.

Ketika waktunya untuk networking, sudah saatnya Anda menjadi proaktif. Jangan menunggu sampai takdir memberikan kamu kesempatan untuk networking.


3. Tidak Menjaga Personal Brand

Kesalahan networking yang kedua ini adalah tidak menjaga personal brand. Ketika kamu terhubung dengan orang-orang baru, hal yang tidak dapat dihindari adalah mereka akan mencari tahu tentang kamu secara online.


4. Tidak Melakukan Follow Up


Ketika kamu sudah pergi ke sebuah acara atau event, bicara dengan seseorang, melakukan percakapan yang menarik, dan bertukar kartu nama sebelum kamu pergi. Itu hal yang bagus!

Tapi ingat, alangkah baiknya anda tidak langsung menghubungi mereka di hari yang sama, KECUALI kamu melakukan follow up dengan mengirim pesan pribadi.


5. Mendominasi Percakapan Network


Kita semua pernah mengalami hal yang satu ini bahkan saya pun juga pernah hehe. Sekali kamu menjadi pendengar yang baik untuk seseorang terutama kisah hidup mereka, kamu tidak diijinkan untuk meninggalkan mereka.

Tapi pernahkah kamu menyadari sesuatu momen, dimana kamu yang berada dalam posisi yang melakukan hal seperti itu kepada orang lain?

Bisa saja terjadi kepada semua orang, terutama pada saat kita menjadi begitu excited tentang sebuah topik atau kita ingin menjual sesuatu.

Orang bisa merasakan bahwa kamu lebih mementingan diri sendiri, tidak memiliki ketertarikan untuk mendengarkan orang lain, dan umumnya sangat mengganggu.

Ingat! Acara networking merupakan saat yang tepat untuk berbaur dan bertemu dengan berbagai macam orang dan banyak orang.


oke sekian itu saja dari saya, kalo ada yang salah mohon di koreksi ya kak:D

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form